Berlibur di Pulau Pandang dan Pulau Salah Namo

Beberapa hari yang lalu, tiba-tiba temannya mama yang tahun lalu sempat menawari kami berlibur bersama ke Pulau Salah Namo, Ibu itu datang menagih janji. Secara tiba-tiba, hari itu juga kami harus berangkat, aku ditawarin untuk nantinya memasarkan secara online Cottage yang baru dia bangun di Pulau Pandang, sekitar 30 menit perjalanan naik kapal dari Pulau Salah Namo. Berhubung sudah lama tidak liburan, aku langsung mengiyakan tanpa berpikir panjang, toh... sambil bekerja juga nantinya di sana. Karena pekerjaan ternikmat kan liburan yang gratis (...dan dibayar). Hehehe. Aku boleh mengajak teman, kata Ibu itu. Orang pertama yang terlintas tentulah Keda, aku menelponnya dan langsung menyuruhnya bersiap-siap untuk pergi ke Pulau sekarang juga. Dia yang baru saja bangun tentu tidak percaya, sampai-sampai harus memastikan berkali-kali hingga akhirnya dia percaya. Mama yang tadinya ragu untuk ikut karena harus meninggalkan papa juga memutuskan ikut pergi dengan kami, dan Emi juga turut

Company Visit to Unilever



Ini adalah kali pertama saya ikut Company Visit secara resmi dari kampus. well, mungkin sebagian dari kalian akan bertanya kemana saja saya semasa SD, SMP, SMA. jangan tanya kenapa. saya tinggal di tempat yang tidak pernah anda bayangkan.

Berdasarkan mata kuliah Internal Relation, dosen saya yang akrab dipanggil mbak icha mengajukan company visit di tempat dia bekerja yaitu Unilever.

berangkat bersama-sama dengan seluruh angkatan humas 2009 vokasi UI yang menggunakan bis kuning UI, kami tiba disana sekitar pukul 9 (sudah ditambah macet)

Unilever, mempunyai suasana lingkungan kerja yang menarik, para karyawannya yang sangat antusias bekerja juga di fasilitasi oleh banyak fasilitas dan hiburan yang menunjang.

kami mengitari gedung Unilever, diperkenalkan dengan budaya yang tercipta, berhubung Unilever memegang brand yang cukup banyak, masing-masing divisi memiliki budayanya tersendiri, serta cara-cara kerja yang interaktif.

yang menarik disini adalah bagaimana para internal-relation membuat para karyawan untuk tetap bekerja dengan baik dan juga memilki gaya hidup yang seimbang.



caption : Bersama Humas Unilever, Aurellio Kaunang
pesan tersirat : Ya Allah gantengnya... *susah nafas*

Komentar